Kamis, 27 Maret 2008

istika_p.bind

Kreatifitas Diri

Setiap manusia yang hidup di bumi pasti memiliki beberapa kreatifitas, walaupun terkadang orang itu sendiri tidak menyadarinya. Kreatifitas sangat diperlukan agar manusia itu dapat menjadikan sesuatu yang mungkin tidak berguna bagi orang lain namun bagi kita itu dapat bermanfaat besar. Saya sangat senang sekali mencoba sesuatu yang baru terutama dalam hal memasak. Saya sering sekali mengganti bumbu atau bahan pelengkap dalam resep masakan yang sebenarnya, karena menurut saya itu adalah salah satu kegiatan yang menyenangkan. Saa akan sangat merasa lebih senang jika masakan baru yang saya buat sangat disukai oleh orang lain pula. Terutama oleh orang – orang terdekat saya, seperti orang tua, kakak dan adik saya. Selain sering mencoba menu makanan baru saya juga sangat senang mengumpulkan gabus – gabus yang sering digunakan dalam peralatan elektronik, kemudian saya rubah agar dapat terbentuk sebuah bngkai – bingkai unik untuk menaruh foto – foto diri dan teman – teman.

Tidak ada komentar: